Berbagi Pengetahuan

Welcome to Home Aris Hidayatulloh
marilah kita berbagi kepada sesama tentang kehidupan keseharian kita untuk hari esok yang lebih baik.

Minggu, 01 Januari 2012

LINUX CENTOS (Kesimpulan)


End

Kesimpulan

Secara umum linux merupakan sistem operasi yang lebih unggul dari pada sistem operasi lainya baik dari segi keamanan, cara menginstal, dapat dimofikasi dan ada yang bisa diperoleh secara gratis. Setiap distro linux mempunyai kelebihan dan kekuranganya masing-masing.
      Seperti halnya distro linux CentOS memiliki keunggulan dari pada distro linux lainya seperti: 
  • Karnelnya yang lebih baik.
  • Distribusi penuh dan live CD dalam satu paket sudah mencakup banyak paket jadi kita tidak perlu mencari lagi paket yang dibutuhkan.
  • Centos juga merupakan turunan dari Redhat yang sudah lama dirilis sehingga sangat kompatibel dengan Redhat.
  • Menyertakan driver NVidia, Java, Flash, codec multimedia, dan perangkat lunak tidak-bebas lainnya.
  •  Deteksi perangkat keras yang sangat baik.
  • Manajemen Software RPM.
  • Merupakan OS freeware yang sangat handal untuk skala Enterpise
  • Merupakan satu-satunya OS freeware yang didukung resmi oleh CPanel.
  • Drivers RHEL dapat dipakai oleh CentOS karena isi CentOS adalah RHEL

Sedangkan untuk kekuranganya itu sendiri yaitu :

  • Belum teruji sebagai distribusi mainstream.
  •  tampilan UI standar kurang menarik.
  •  Tergantung pada distro Redhat. Karena itu CentOS selalu keluar setelah RH
  •  Kata "enterprise" membuat pemula takut dan memilih Fedora.
  • Penampilan website CentOS yang kurang menarik (CentOS Indonesia sedang mengupayakan untuk mengupdate website CentOS.org agar tampil menarik)
  • Kurangnya dokumentasi mengenai CentOS secara khusus.

Demikianlah sedikit ilmu tentang linux yang dapat saya bagikan kepada pengunjung setia blog ini, semoga kita bisa berbagi ilmu lagi di postingan selanjutnya besar harapan semoga apa yang ada diblog ini bermanfaat bagi saya khususnya dan bagi para pembaca pada umumnya. dan apabila masih banyak kesalahan dalam penulisan ataupun keterangan-keterangan yang saya berikan, saya mohon maaf yang sebesar-besarnya dan saya tunggu kritik dan saran yang sifatnya membangun dari para pembaca sekalian. tak lupa saya ucapkan terikasih kepada keluarga tercinta, teman-teman, sahabat the fighter dan someone yang telah mendukung hingga apa yang saya kirimkan diblog ini selesai.
akhir kata billahitaufiqwal hidayah wassalamualaikum wr. wb



DAFTAR PUSTAKA
  •   Tim Komisi Tehnik Bina Sarana Informatika. 2010.”Linux Sistem Administrator CenOS”.Jakarta
  •   http://thieck.blogspot.com/ 
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar